Salam Sukses !!

Rekan HR di seluruh Indonesia,

Berikut kami sampaikan 5 topik utama yang akan diberikan dalam “HR Brotherhood -Super BootCamp angkatan IX” di Ciawi, Bogor – Jawa Barat, 11-12 Maret 2017

Topik : The Power of Business Process Management in Human Capital Management

Peserta akan mempelajari :
Kata Business Process Management, kadang terdengar asing di telinga praktisi pengelola SDM dan Organisasi. Padahal Business Process Management adalah fondasi penting dalam membangun organisasi yang efektif. Mengelola Manusia tanpa sistim sama saja anda memiliki organisasi tanpa business process sehingga semakin tidak jelas arah dan tujuan organisasi.

Visi Misi Values Objectives (VMVO) Organisasi Perusahaan kadang menjadi tanpa arti bila tidak diterjemahkan menjadi Busines Process Management.

Setiap organisasi diharapkan menghasilkan produk atau jasa yang mendukung pencapaian VMVO. Maka kejelasan produk atau output organisasi perlu dijadikan referensi utama. Dari output tersebut maka akan dapat diidentifikasi proses kerja yang ideal atau sesungguhnya harus dilaksanakan oleh organisasi serta input nya.

Business Process Management akhirnya menjadi suatu yang sangat penting dalam membangun organisasi yang memiliki kejelasan input – process – output nya.

Topik : Design Organisasi yang Efektif

Pengembangan organisasi, dari hari ke hari semakin menjadi aktivitas yang crucial bagi Perusahaan. Perkembangan lingkungan organisasi yang begitu cepat sulit dibendung efeknya bagi organisasi. Karenanya satu-satunya cara adalah untuk organisasi bisa secara berkesinambungan melakukan respond optimal terhadap berbagai perubahan tersebut, termasuk perubahan kepentingan dari para stake holders. Sistem, orang dan budaya selalu menjadi 3 faktor yang akan menentukan competitive advantage seperti apa yang akan dibangun Perusahaan.

Recruitment yang berhasil mendatangkan orang yang berkualitas akan menjadi ‘percuma’ bila sistem yang ada di Perusahaan tidak bisa memfasilitasi munculnya kinerja yang diharapkan dari orang tersebut. Career Model, Competency Model, Performance Management yang obyektif, Remunerasi yang menarik, dan sistim Talent Management yang baik, akhirnya menjadi percuma juga. OD professionals mempunyai peran sentral dalam membantu mengelola perubahan organisasi yang ada agar selalu dapat menjadi ‘wadah’ yang memfasilitasi munculnya kinerja yang diharapkan. Dengan demikian seorang OD professional dituntut untuk memiliki wawasan mengenai strategic management, proses organisasi dan tahap pengembangan organisasi yang efektif dengan tuntutan kebutuhan Perusahaan.

Sharing session ini bertujuan untuk memberikan overview dan refreshing perspective mengenai peran OD professional di Perusahaan serta memberikan perspektif dan ketrampilan dasar yang dibutuhkan agar OD professional bisa menjalankan perannya dengan optimal dalam mendesign dan mengelola organisasi yang efektif.

Topik : Employee Engagement Strategies & Activities

Peserta akan mempelajari :
Saat ini Employee Engagement menjadi tantangan penting praktisi HR dalam membantu organisasi agar lebih produktif dan efektif. Survey terbaru tentang Employee Engagement yang dilakukan oleh MacLeod Review dari UK menemukan bahwa hampir separuh responden mengatakan organisasinya TIDAK melakukan pendekatan yang tepat untuk membuat mereka Engage di tempat kerja. Bagaimana seharusnya praktisi HR merespon ini? Sudahkah cara-cara yang mereka lakukan mampu membuat karyawan loyal dan produktif? ;

Apakah yang akan dibahas dalam HR Brotherhood angkatan IX ini? seluruh peserta akan mempelajari :

  • Why is employee engagement important today?
  • Current study in employee engagement (Data & Facts)
  • The Three Drivers of employee engagement
  • Engagement success steps & commitment
  • Strategist to enhance engagement

Topik : Industrial Relation : Open Session

Peserta akan mempelajari :
Dalam open session ini peserta dipersilakan bertanya apa saja yang menjadi problem di perusahaan masing-masing terkait industrial relation. Bagaimana tips mengelola Industrial Relation yang baik. Sesi ini dikemas dengan sharing, tanya jawab, angkat kasus untuk dipecahkan bersama. Dipastikan dengan jam terbang yang telah dimiliki oleh fasilitator dalam menangani dunia ketenaga kerjaan, khususnya dibidang Industrial Rekation, akan memberikan titik terang dalam peningkatan pemahaman dan pengetahuan dalam pengelolaan Industrial Relation yang produktif. Seluruh peserta dapat membawa kasus nyata untuk dipecahkan bersama.

Topik : Coaching for Performance

Peserta akan mempelajari :
Dalam sesi ini peserta mempelajari apa dan bagaimana coaching digunakan untuk meningkatkan performance karyawan. Apa itu coaching? bagaimana cara melakukan coaching? bagaimana coaching bisa meningkatkan performance karyawan? apa kelebihan coaching dibandingkan dengan metoda lainnya? Semua pimpinan, supervisor, manager, GM, direktur maupun pemilik bisnis wajib memiliki kemampuan coaching, mengapa? Bagaimana memberikan pertanyaan yang berbobot? Apa kompetensi seorang Coach? Bagaimana coaching menjadi primadona di banyak negara untuk meningkatkan performance karyawan.

Seluruh peserta akan mendapatkan pencerahan dari fasilitator terkait coaching skill yang sangat memberdayakan. Pastikan Team HR Anda ikut serta.

BONUS : FREE Assessment

Dalam sesi ini peserta akan mendapatkan FREE Asssessment guna mengetahui profile diri, sehingga mengetahui kekuatan dan kelemahan diri sendiri, tingkat kecocokan terhadap pekerjaan, kecocokan terhadap Team, dll. Seluruh peserta akan mendapat pemahaman bahwa tools assessment ini mempunyai multi fungsi baik dalam Assessment for Recruitment, Job Macth, Training, Replacement, Development, Team building. Interpreting the Personal Analysis, Interpreting the Work Pair Analysis, Advanced Interpretation Techniques. Seluruh peserta akan mencoba sendiri bagaimana menggunakan form assessment ini dan melihat hasil profile masing-masing.

Daftar Sekarang Juga, sebelum semua kursi terisi penuh !
event ini hanya diadakan SATU tahun sekali,
jika tidak mendaftar sekarang, Anda baru bisa ikut di HR Brotherhood angkatan ke-10 di tahun 2018

Daftar detik ini juga !!
Hanya Rp. 1.695.000,-
sudah termasuk penginapan, bus AC, makan pagi, siang dan malam,
materi training, kaos HR Brotherhood, sertifikat dan Door Prize!

Investasi dibayarkan ke :

Bank Mandiri – KCP Bintaro Sektor 3
No.Rek. 164-00-00815375
a/n HRD Forum

Catatan :

  • Pendaftaran ditutup setelah jumlah peserta mencapai 150 orang.
  • Kami menyediakan Bus Ac yang berangkat dari starting point yang akan ditentukan kemudian.
  • Bagi peserta yang ingin membawa kendaraan pribadi diharapkan menginformasikan kepada Kami.
  • Bagi perusahaan yang ingin berpartisipasi sebagai sponsor acara silakan menghubungi kami segera, banyak benefit yang didapat oleh sponsor.
  • Isi form pendaftaran di bawah ini secara LENGKAP, lalu kirim ke email Event@HRD-Forum.com dengan subject : “Daftar HR Brotherhood IX”
  • Setelah melakukan pembayaran, harap melakukan konfirmasi via email dengan menyebutkan tanggal & besarnya pembayaran ke email : Event@HRD-Forum.com
  • Bukti pembayaran asli harap dibawa pada saat acara

Form Pendaftaran HR Brotherhood | 11-12 Maret 2017

  • Nama :
  • Jenis Kelamin :
  • Perusahaan :
  • Email :
  • No.WA :
  • No HP :
  • No Telp :
  • Tgl Transfer :
  • Transportasi : Kendaraan Pribadi / Bus AC **Pilih Salah Satu

Setelah diisi secara lengkap, mohon dikirimkan ke email : Event@HRD-Forum.com

Putuskan hari ini dengan langsung mendaftar sekarang juga ! jangan sampai kehabisan tempat ! Ingat, acara ini hanya ada satu tahun sekali.

Informasi lebih lanjut silakan hubungi kami segera.

Terima Kasih & Salam HR,

HRD Forum

08788-1000-100
08788-1-8888-99

Email : Event@HRD-Forum.com
Website : www.HRD-Forum.com
Twitter : www.twitter.com/hrdforum
Facebook : www.facebook.com/hrdforum

www.HRD-Forum.com | Public Training & In House Training HR Terlengkap di Indonesia
Sudah bergabung dalam mailing-list HR terbesar di Indonesia?
Diskusi-HRD@googlegroups.com

Fields marked with a * are required

Formulir Pendaftaran


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!
Open chat
Halo,
Ada yang bisa Kami Bantu?